Menjelang akhir pekan seperti saat ini, berbagai tempat wisata tentu menjadi satu hal yang banyak dicari. Tenang saja, wisata Purwakarta bisa menjadi solusinya.
Lokasinya yang cukup dekat dengan ibu kota membuat destinasi wisata di Purwakarta menarik untuk dikunjungi bersama teman dan keluarga pada momen liburan.
Setelah jenuh dengan dunia kerja, kita membutuhkan hiburan. Walau sekedar jalan-jalan atau menikmati suasana alam. Jangan salah, menikmati pemandangan alam termasuk healing dan membantu menenangkan pikiran dan perasaan.
9 Tempat Wisata Purwakarta
Datang ke Purwakarta tanpa melihat pemandangan alam sekitar rasanya kurang nikmat dan lengkap. Apalagi Purwakarta terkenal menawarkan banyak sekali destinasi yang menarik dan menakjubkan seperti kota besar lainnya.
Penasaran wisata apa saja yang ada di kota pensiun ini. Tanpa berlama-lama lagi, berikut akan kami beberkan sejumlah tempat wisata yang ada di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.
1. Parang Gombong
Siapa sih yang tidak suka berkemah? Berkemah merupakan kegiatan yang cukup menyenangkan, apalagi jika dilakukan bersama orang-orang terdekat.
Menikmati malam di alam terbuka tentu sangat menyenangkan, bukan? Kamu akan merasakan dinginnya angin malam yang menembus tenda, melihat pemandangan malam hari yang indah.
Selain itu, juga muncul perasaan seru yang bisa kamu dapatkan saat melakukan aktivitas memasak bersama teman-teman.
Nah, Parang Gombong ini termasuk salah satu tempat wisata Purwakarta yang pas untuk berkemah. Di tempat ini kamu bisa menikmati pemandangan indah dari danau yang luas.
Tak hanya itu, di sana juga tersedia beragam spot foto menarik, cocok nih untuk upload ke Instagram. Tenang saja, pesona matahari terbit dan tenggelam juga bisa kamu nikmati disana.
Tunggu apalagi, yuk langsung datang ke Parang Gombong yang ada di Kutamanah, Sukasari, Kabupaten Purwakarta.
2. Gunung Bongkok
Masih tentang berkemah, Gunung Bongkok juga bisa dijadikan salah satu opsi wisata purwakarta murah. Gunung ini memiliki ketinggian 985 meter di atas permukaan laut, yang mana akan cocok untuk pemula.
Durasi waktu untuk mendaki di gunung ini yakni sekitar dua jam saja. Terdapat dua puncak yang bisa kamu gapai, yakni Puncak Datar serta Puncak Batu Tumpuk. Lokasinya berada di Desa Cikandang, Kecamatan Purwakarta.
Dari puncak Gunung Bongkok, pendaki bisa menikmati panorama Gunung Parang, Waduk Jatiluhur, juga Kota Purwakarta. Biaya administrasi untuk satu orang pengunjung hanya Rp 12.000, sedangkan biaya parkir hanya Rp5.000 per motor.
3. Bukit Panenjoan
Seperti yang sudah dikatakan di atas, tempat wisata di Purwakarta ini cocok untuk healing, alias menghilangkan stress dan jenuh setelah sekian lama bekerja.
Nah salah satunya yaitu Bukit Panenjoan. Kata “Panenjoan” memiliki arti penglihatan, yang mana artinya ialah tempat ini cocok untuk melihat pemandangan alam.
Pasalnya, dulu bukit ini merupakan lahan tandus yang kemudian disulap menjadi tempat wisata alam. Di sini, kamu juga bisa menemukan banyak sekali pesona alam menyejukkan seperti perkebunan teh, sawah, hingga waduk Jatiluhur.
4. Waduk Jatiluhur
Masih dengan wisata alam, Waduk Jatiluhur pun menjadi satu tempat wisata alam Purwakarta yang banyak dikunjungi para wisatawan. Waduk ini memang sudah banyak dikenal masyarakat luar.
Tak hanya sekadar bendungan, waduk dengan luas 8.300 hektare ini juga menjadi destinasi wisata yang menawarkan keindahan panorama. Waduk Jatiluhur berada di Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta.
Kamu bisa mengelilingi waduk menggunakan perahu, bermain tenis, foto-foto, bahkan kulineran di restoran apung. Untuk kamu yang membawa anak-anak, di sini juga ada waterboom yang menyenangkan.
5. Taman Air Mancur Sri Baduga
Siapa nih yang pernah berkunjung ke taman air mancur terbesar di Indonesia? Tahukah kamu bahwa Taman Air Mancur Sri Baduga adalah air mancur terbesar di Indonesia? Ya, betul sekali.
Air mancur yang ada di Purwakarta ini merupakan air mancur terbesar di Asia Tenggara, loh. Apa sih yang menarik dari tempat wisata ini? Yang menarik dari tempat wisata ini yaitu air mancurnya yang bisa menari mengikuti irama lagu.
Kamu diberi waktu selama 20 menit untuk menyaksikan pertunjukkan air mancur menari. Tentu ada berbagai lagu yang mengiringi tarian air mancur ini, mulai dari lagu klasik bahkan sampai lagu Sunda yang khas dengan angklungnya.
Bukan hanya menonton air mancur menari, di tempat ini juga tersedia beberapa gerai makanan yang bisa kamu singgahi untuk mengisi perut. Tempat wisata Purwakarta untuk keluarga ini memang menggiurkan.
6. Curug Tilu
Selanjutnya, ada juga tempat wisata Purwakarta curug yaitu Curug Tilu. Meskipun tidak terlalu tinggi, air terjun ini pastinya amat mempesona.
Suara aliran air terjun ini sangat menenangkan, ditambah dengan udara sejuk dari hutan pinus yang mengelilingi air terjun.
Selain menikmati suasana curug, di tempat ini juga ada beberapa wahana seperti flying fox, elvis bridge, v bridge, two rope bridge, juga high rope, ini cocok sekali untuk kamu yang senang memacu adrenalin.
Suasana seperti ini memang membuat semua orang ingin berlama-lama bukan? Jangan khawatir, disini juga disediakan camping ground untuk berkemah, selamat mencoba!
7. Cikao Park
Cikao Park merupakan tempat wisata di Purwakarta untuk anak yang harus kamu kunjungi di akhir pekan nanti. Biaya yang harus kamu keluarkan untuk berlibur ke tempat ini tidaklah mahal. Berikut beberapa rincian biayanya.
a. Harga Tiket Masuk Cikao Part yakni Rp10.000 untuk weekday dan Rp20.000 untuk weekend.
b. Untuk main di waterpark Cikao cukup membayar Rp40.000 ketika weekday dan Rp50.000 untuk weekend.
c. Taman Satwa & Dino Park Cikao, biayanya sebesar Rp 20.000 untuk weekday dan Rp30.000 untuk weekend
8. Bukit Katumbiri
Katumbiri merupakan sebuah kata dalam bahasa Sunda yang artinya Pelangi. Bukit Katumbiri atau bukit pelangi ini masih tergolong baru. Di tempat ini tersedia banyak sekali objek foto menarik.
Untuk masuk ke tempat wisata Purwakarta ini, kamu perlu membayar Rp10.000, murah sekali! Tunggu apalagi, yuk ajak pasangan kamu untuk berkunjung ke Bukit Pelangi yang ada di Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.
9. Hidden Valley Hills
Selanjutnya yaitu Hidden Valley Hills. Tujuh pilar atau tugu yang mempunyai cerita masing-masing menjadi daya pikat wisata di daerah Purwakarta ini.
Apabila datang ke tempat ini pengunjung akan disuguhi pemandangan indah, sekaligus mengenal berbagai sejarah yang tertulis di tugu. Adalah kisah Prabu Siliwangi.
Harga tiket masuk Hidden Valley Hills yakni Rp35.000 untuk dewasa dan Rp25.000 untuk anak usia 2-8 tahun. Alamatnya terletak di Desa Cibodas, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta.
Penutup
Itu dia 9 tempat wisata di Purwakarta yang mesti kamu kunjungi. Sebetulnya masih banyak tempat wisata lain yang tak kalah menarik, seperti Tebing Boyer, Pasir Langlang Panyawangan, Taman Batu, Sendang Geulis, dan masih banyak lagi.Untuk beragam informasi terkait wisata Purwakarta secara lengkap, kamu bisa kunjungi https://pintuwisata.com. Ada banyak informasi yang bisa kamu temukan di sana.